Selasa, 11 April 2017

INFO TERKINI LOKA PRAJA ANANTA




Assalamualaikum ..wr.wb 

                      Apa kabar nih peserta loka praja ananta ...πŸ‘πŸ™ŒπŸ˜€✋πŸ‘‹πŸ‘
  Akhirnya kita jumpa lagi di acara lomba  LOKA PRAJA ANANTA .... 
gimana perasaanya ... sudah gak sabar dong pastinya buat ikutan acara loka praja ...😁😁 udah dekat dengan acaranya loh ..
 tepat di hari JUM'AT,SABTU,dan MINGGU tanggal 14 sampai 16 APRIL nih ... 
hmmmmm....  waktu begitu cepat banget sampek gak nyangka kalo acaranya sudah tinggal 2 hari lagi loh  ,,,😁😁😁

               Oiya mumpung lagi ngomong masalah loka praja nih ...
 mimin kasih info ...     πŸ‘‡πŸ‘‡πŸ‘‡πŸ‘‡

πŸ‘‰Hasil TEHNICHAL METTING DOWNLOAD
πŸ‘‰Jadwal LOKA PRAJA ANANTA DOWNLOAD 
πŸ‘‰Mapping LOKA PRAJA ANANTA DOWNLOAD 

OK ...πŸ‘ŒπŸ‘ŒπŸ‘ŒπŸ‘Œ kawan ..mungkin ini aja info yang bisa mimin kasih untuk kabar selanjutnya menyusul ok ..πŸ‘sampai bertemu lagi di bumi loka praja ananta  ..
                  terima kasih ,, see you again ...πŸ‘πŸ‘πŸ‘‹πŸ‘‹πŸ‘‹
       

           wassalamualialkum wr.wb




Rabu, 01 Maret 2017

Cara pendaftaran LOKA PRAJA ANANTA









Segera daftrakan dirimu di Event LOKA PRAJA ANANTA  jangan lupa download formulir pendaftran
Tempat pendaftaran bisa langsung di lokasi KAMPUS 1 IKIP PGRI JEMBER dan MARKAS PMI JEMBER.


DOWNLOAD 1
DOWNLOAD 2

Senin, 27 Februari 2017








LOKA PRAJA ANANTA (Liga olah ketrampilan Palang Merah Remaja dua tahunan terbuka) TAHUN 2017 Se- Eks Karesidenan Besuki


 Latar Belakang
Palang Merah Remaja ( PMR ) adalah wadah pembinaan generasi muda PMI, yang dapat dilaksanakan di sekolah dan luar sekolah. Dalam proses pembinaan, anggota remaja PMI yang juga disebut anggota PMR difasilitasi peningkatan Pengetahuan, Ketrampilan dan Sikap, sehingga dapat menjadi remaja yang berkarakter kepalangmerahan yaitu mengetahui, memahami, dan berperilaku sesuai dengan 7 prinsipdasar Gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional. Dengan Pengetahuan, Ketrampilan dan Sikap yang telah dimiliki pada akhirnya, mereka dapat berperan sebagai ” pear Leadership” atau pendidik sebaya, sehingga terjadi peningkatan ketrampilan hidup atau ”Life skill” untuk mendorong terjadinya perubahan perilaku yang positif pada remaja.Salah satu langkah dalam pembinaan PMR tingkat Wira adalah LOKA PRAJA ANANTA, sebagai bentuk pembinaan, pengembangan dan peningkatan kapasitas.LOKA PRAJA ANANTA merupakan ajang pertemuan anggota PMR tingkat Wira untuk mengevaluasi, saling berbagi, menerapkan, dan meningkatkan Pengetahuan, Ketrampilan dan Sikap secara seimbang dalam suasana gembira, bersahabat, dan partisipatif.
LOKA PRAJA ANANTAI 2017 dikemas dengan berbagi kegiatan dan metode, agar anggota PMR mampu berperan sebagai pejuang Kemanusiaan di masa yang akan datang, hal ini perlu melibatkan peran secara aktif para pelatih PMI, Pembina PMR, Sekolah, Pengurus PMI, dan Panitia, khususnya dalam proses pembinaan dan pengembangan PMR jangka panjang. Untuk itulah UKM KSR PMI Unit IKIP PGRI Jember berkewajiban mewujudkan serta mengimplementasikan semua itu melalui kegiatan “LOKA PRAJA ANANTA”.
LOKA PRAJA ANANTA I 2017 adalah suatu bentuk kegiatan yang dikemas dan diselenggarakan dalam rangka merealisasikan program kerja tahunan KSR PMI Unit IKIP PGRI Jember. Kegiatan LOKA PRAJA ANANTA I sebagai wadah guna menambah teman dan mempererat tali persahabatan antar anggota PMR tingkat Wira . Pada kesempatan kali ini, kami ingin menjadikan LOKA PRAJA ANANTA I sebagai kegiatan yang sangat menarik, bermanfaat, dan sebagai pendongkrak para anggota PMR tingkat Wira agar lebih bersemangat dalam menjalankan tugas dan kewajiban mereka sebagai generasi muda Palang Merah Indonesia. LOKA PRAJA ANANTA  I 2017 kali ini mengambil tema “Wira yang terampil, bersahabat, bergembira dengan sejuta kreasi” yang berartikan bahwa LOKA PRAJA ANANTA I  adalah ajang bagi Relawan Muda Sebagai Agen Kemanusiaan yang menerapkan dan menyampaikan nilai nilai kemanusiaan dalam kehidupan sehari hari, serta menjadi ajang untuk mengevaluasi kinerja PMR dan mempererat persahabatan sesama anggota PMR.
LOKA PRAJA ANANTA I mengadakan kegiatan, yang terbagi menjadi 2 kelompok kegiatan, diantaranya : kelompok kegiatan Travelling, al : Pertolongan Pertama (PP), Kesiapsiagaan Bencana (KSB), Kepalangmerahan (KPM), Sanitasi Kesehatan (SANKES), Kesehatan Remaja (KESJA), Leadership, dan Donor Darah Sukarela (DORAS), sedangkan kelompok kegiatan Eksebisi diantaranya : Tandu Darurat, Cerdas Tangkas (CT), dan Paduan Suara.w
Download FILE LOKA PRAJA ANANTA
 Download di SINI 

WHAT’S UP YOOOO……!!!!

Hallo semua …!!
Gimana punya kabar ..??
Pastinya kabar baik kan…?? Hehhehe…
Tau gak ??? niiih ..mimin bawak kabar baik buat temen - temen kalian semua…..
          Terutama temen-temen dari ( SMA / SMK / MA / Sederajat ) kalau bakalan ada ‘’LOKA PRJA ANANTA’’ ( Liga Olah Keterampilan Palang Merah Remaja Dua Tahunan Terbuka ) Lomba tingkat ‘’WIRA’’ ini  bakalan di adakan oleh kakak - kakak KSR IKIP PGRI JEMBER.  Dengan Tema
’ Wira Terampil, Bersahabat,  Bergembira dengan Sejuta Kreasi ‘’
Niihh…. Mimin jelasin dulu ya …?? Kalau acaranya itu akan di adakan pada.... Tanggal 14 sampai 16 April 2017, yang bertempat di KAMPUS IKIP PGRI II JEMBER di Jln. Kaliurang Sumber Sari No 3-4 Jember.   

Pendaftaran di buka dari 1 Maret – 23 Maret.
 BURUAN ,,,,,!!! Daftar ….!!!! Pasti bakalan seru banget dah pokoknya heheheh….
Dan juga pada bakalan banyak temen- temen dari seluruh Jawa Timur, gak Cuma temen - temen dari Jember dari luar Jember nanti bakalan gabung sama LOKA PRAJA ANANTA….
Mimin kasih CP nya ya …..catat ,,biar gak lupa hehehh…
FB ; Ksr Ikip Pgri Jember
IG ; Ksr Ikip Pgri Jember
WA ; 081233525226
 Okokok…..!!! jangan lupa yes …!!!

Palang Merah Indonesia KSR IKIP PGRI JEMBER

PALANG MERAH INDONESIA 

Palang Merah Indonesia adalah organisasi yang netral dan independent, yang melakukan kegiatannya demi kemanusiaan, kesukarelaan, kenetralan, kesamaan, kemandirian, kesatuan, dan kesemestaan. 

Korps Sukarela (KSR) adalah kesatuan unit PMI yang menjadi wadah bagi anggota biasa dan perseorangan yang atas kesadaran sendiri menyatakan menjadi anggota KSR.

Anda dapat mendaftarkan diri ke Kantor PMI Kota/Kabupaten setempat dan bergabung menjadi KSR Unit Markas Kota/Kabupaten. Bila Anda seorang mahasiswa suatu perguruan tinggi, anda dapat menghubungi Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang menangani kepalangmerahan.

Anda dapat bergabung menjadi anggota KSR setelah melewati pendidikan dasar di PMI Kota/Kabupaten maupun UKM KSR-PMI di Perguruan Tinggi.

Syarat Menjadi Anggota KSR:

  • WNI atau WNA yang sedang berdomisili di Indonesia
  • Berusia minimal 18 tahun
  • Berpendidikan minimal SLTP/Sederajat
  • Bersedia mengikuti pendidikan dan pelatihan
  • Bersedia menjalankan tugas kepalangmerahan secara terorganisir dan mentaati peraturan yang berlaku

Setelah rekrutmen, Anda akan mengikuti pelatihan tingkat dasar KSR, sebelum menginjak tingkat lanjutan dan spesiailisasi yang diselenggarakan oleh Markas Kota/Kabupaten. Sedangkan bagi anggota UKM kepalangmerahan, setelah pelatihan dasar di UKM dapat ditindaklanjuti pelatihan lanjutan di PMI Kota/Kabupaten untuk menjadi anggota KSR PMI Perguruan Tinggi.

Pelatihan spesialisasi biasanya akan diberikan kepada KSR yang siap menjadi anggota “Satgana” (Satuan Siaga Penanggulangan Bencana). Cakupan kegiatan tersebut pada intinya diarahkan untuk melaksanakan pertolongan/bantuan dalam kesatuan unit terorganisasi di bidang Penanggulangan Bencana serta Pelayanan Sosial dan Kesehatan Masyarakat.
Kegiatan KSR:

  • Donor darah sukarela
  • Pertolongan pertama dan evakuasi pada kecelakaan, bencana dan konflik
  • Dapur umum, penampungan darurat, distribusi relief, ReStoring Family Link (RFL) untuk korban bencana
  • Pelayanan pada program berbasis masyarakat (CBFA/CBDP)
  • Layanan konseling dan Pendidikan Remaja Sebaya (PRS) untuk pencegahan sebaran HIV/AIDS dan narkoba
  • Ketrampilan hidup
  • Temu Karya KSR
  • Membantu PMI Kota/Kabupaten membina Anggota PMR